VISI, MISI, DAN TUJUAN


Visi :

Menjadi program studi yang unggul di tingkat Nasional pada tahun 2020 untuk menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang inovatif, mandiri, bertaqwa dan  berkarakter dalam bidang Pendidikan Teknik Informatika.

Misi:

  1. Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Teknik Informatika dan Komputer yang memiliki kepedulian moral dan etika profesional,
  2. Melaksanakan penelitian yang mendukung pengembangan Pendidikan Teknik Informatika Komputer yang memiliki kejujuran dan bertanggungjawab,
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang pendidikan teknik informatika yang memiliki sikap kepedulian terhadap kehidupan sosial dan kemasyarakatan dalam meningkatkan peran institusi secara nasional,
  4. Mengembangkan sistem manajemen/tata kelola yang handal dalam menjamin terselenggarakannya layanan prima.
  5. Membekali lulusan dengan kompetensi dan keterampilan profesional yang memiliki sikap enterpreneurship.

Tujuan:

  1. Menghasilkan lulusan dengan level sarjana pendidikan di bidang Teknik Informatika yang unggul dan berdaya saing tinggi
  2. Menyelenggarakan Proses Belajar Mengajar (PBM) dibidang Teknik Informatika yang berorientasi pada era Revolusi Industri 4.0
  3. Mengembangkan dan menerapkan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi dalam bentuk penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berkualitas.
  4. Membangun dan memperluas jaringan kerjasama nasional dan regional dalam bidang Teknik Informatika guna meningkatkan mutu tridharma perguruan tinggi.
  5. Mengembangkan kemampuan berwirausaha berbasis teknologi informasi (technopreneurship) dan menyelenggarakan inkubasi bisnis.